Damri Pontianak Brunei? Ini Jadwal & Harga Tiket Yang Harus Dibayar
Busdamri.com –
Damri Pontianak Brunei Darussalam adalah solusi perjalanan ke luar negeri dari
Indonesia yang bisa ditempuh via perjalanan darat dengan bus.
Sehingga,
antara Indonesia Brunei Darusalam kini sangatlah mudah. Rute perjalanannya pun
ada setiap hari dengan waktu tempuh perjalanan darat dari Pontianak ke Brunei
dengan naik Damri sekitar 14 jam.
Bus
Damri sendiri sebagai jasa transportasi miliki BUMN tekah menyediakan beberapa
unit bis dengan kapasitas penumpang dari Pontianak ke Brunei Darusalam 35 orang.
Bahkan,
pemesanan tiket damri ini pun bisa melalui online. Semua akses kebutuhan pun
mudah, kita bisa cek harga tiket, jadwal keberangkatan, dan cara belinya pun
mudah.
Hal
ini sama halnya seperti Damri
Lampung Jakarta. Yang semuanya sangat mudah didapatkan, baik informasi
tentang tiket, jadwal, rute, dan pool, maupun tentang cara mendapatkan
tiketnya.
Harga Tiket Damri Pontianak Brunei
Damri Pontianak Brunei |
Untuk
harga tiket damri sendiri, baik titik keberangkatan dari Pontianak ke Brunei
Darusalam, maupun sebaliknya naik damri dari Brunei Darusalam ke Pontianak
adalah Rp750 ribu.
Harga
tiket tersebut nantinya akan melintasi beberapa wilayah, seperti Pontianak –
Sosok – Entikong Border – Sariaman – Bintulu – Sibu – Miri – Sungai Tujuh
Border – Brunei Darusalam.
Jadi,
ada beberapa titik wilayah yang juga bisa mengakses Brunei selain Pontianak.
Artinya ke Brunei kita bisa melalui wilayah wilayah yang dilalui rute
perjalanan ini, di antaranya seperit:
- Naik Damri dari Sosok ke Brunei Darusalam
- Naik Damri dari Entikong Border ke Brunei Darusalam
- Naik Damri dari Sariaman ke Brunei Darusalam
- Naik Damri dari Bintulu ke Brunei Darusalam
- Naik Damri dari Sibu ke Brunei Darusalam
- Naik Damri dari Miri ke Brunei Darusalam
- Naik Damri dari Sungai Tujuh Border ke Brunei Darusalam
Baca Juga: Cara Beli Tiket Kereta Tanpa KTP? Apa Bisa? Bisa Kok
Selain
itu, dari Pontianak juga bisa mengakses beberapa titik wilayah. Berikut harga
tiket dan rute perjalanan Damri Pontianak yang bisa diakses:
- Harga Tiket Damri Pontianak Entikong Rp160 ribu, berangkat dua kali sehari, pagi dan malam, di pagi hari pukul 07.00 dan malam hari 21.00 WIB.
- Harga Tiket Damri Pontianak Bentulu Rp450 ribu, berangkat pagi pukul 07.00.
- Harga Tiket Damri Pontianak Sibu Rp450 ribu, berangkat pagi jam 07.00.
- Harga Tiket Damri Pontianak Miri Rp470 ribu, berangkat pagi pukul 07.00.
Nah
itu terkait harga tiket baik sampai ke Brunei Darusalam maupun sebelumnya.
Agen Tiket Damri Pontianak Brunei Darusalam
Untuk
bisa menjangkau Pontianak ke Brunei dengan jalur darat menggunakan bus damri,
informasi tiket, harga tiket terbaru, rute perjalanan, dan waktu keberangkatan,
ataupun beli tiket bisa di akses ke beberapa informasi berikut:
Alamat Kantor Damri Cab.Pontianak, Kota Pontianak, Kalimantan Barat
Alamatnya
berada di Jalan Sultan Hamid II, Tanjung Hilir, Pontianak Timur, Kota Pontianak,
Kalimantan Barat.
Buka
dari Senin sampai Jumat, jam 08.00 sampai jam 17.00 atau jam 05 sore. No Telp
Kantor Damri Cab.Pontianak Kota Pontianak, Kalimantan Barat (0561) 721058.
Atau
bisa datang ke beberapa agen tiket damri yang ada di Pontianak berikut ini:
- Di Setia Jiwana Sakti. Agen tiket bus di Pontianak yang alamatnya berada di Jalan Sisingamangaraja Nomor 155, Darat Sekip, Pontianak Kota, Kota Pontianak, Kalimantan Barat. No Telp: (0561) 734626.
- Di Jalan Pahlawan Nomor 226, Benua Melayu Darat, Pontianak Selatan, Kota Pontianak, Kalimantan Barat 78243. No Telp (0561) 744859.
- Di Jalan Adi Sucipto Nomor 40, Bangka Belitung Laut, Pontianak Tenggara, Kota Pontianak, Kalimantan Barat. Nomor Telepon: (0561) 721056.
- Di Jalan Sutan Syahrir Nomor 20, Sungai Bangkong, Pontianak Kota, Kota Pontianak, Kalimantan Barat 78113. No Telepon Agen Damri: (0561) 744859.
Biasakan Tulis Komentar Usai Membaca